Dragon

Kamis, 10 November 2016

Rangka Dan Alat Indra Manusia kelas 4 SD Semester I

RANGKA MANUSIA DAN ALAT INDERA

  1.  MENGENAL RANGKA MANUSIA

   Sebelum kita mengenal Rangka ada baiknya kita mengetahui dahulu apa itu tulang ?
    Tulang merupakan bagian tubuh yang paling keras. Tulang terdiri dari sel-sel hidup, mineral, dan sejenis protein. Mineral penyusun tulang adalah kalsium dan fosfat. Kedua mineral ini menyebabkan tulang menjadi keras.
Tulang mengandung sejenis protein yang disebut kolagen. Kolagen adalah zat yang menyebabkan tulang mempunyai sifat agak lentur. Tulang pada tubuh kita berjumlah 206 ruas tulang. Ratusan tulang yang saling berhubungan tersebut dinamakan rangka.
    
 Rangka merupakam tulang-tulang yang tersusun secara teratur di dalam tubuh. Rangka juga mempunyai fungsi antara lain : sebagai penopang dan penunjang tegaknya 
tubuh , memberi bentuk tubuh dan melindungi bagian-
bagian tubuh yang lunak seperti : Jantung,paru-paru,hati dll .
 Bagian-bagian rangka terdiri dari,
Perhatikan gambar berikut !
a)      Rangka Kepala
Hasil gambar untuk gambar rangka kepala
      Rangka kepala pada bagian depan membentuk dasar wajah manusia. Tulang-tulang yang membentuk wajah adalah tulang dahi, tulang hidung, tulang rahang atas dan tulang rahang bawah. Pada rangka kepala, hanya rahang bawah yang bisa digerakkan, sehingga kita dapat makan dan bicara.

b)      Rangka Badan
Hasil gambar untuk gambar rangka badan
Rangka badan tersusun mulai dari tulang leher sampai tulang ekor. Tulang leher dimulai oleh tujuh ruas tulang. Tulang leher bersambungan dengan tulang punggung hingga tulang ekor. Untuk lebih lengkapnya lihat dibawah ini ....
1)     Tulang dada
Tulang dada dan tulang rusuk berfungsi untuk melindungi organ-organ yang ada di bagian dada, seperti jantung dan paru-paru. Tulang dada terdiri atas:
a)     Tulang hulu, dilekati sepasang tulang selangka.
b)     Tulang badan, dilekati 7 pasang tulang rusuk sejati.
c)      Tulang taju pedang atau pedang-pedangan.

2) Tulang rusuk
Tulang rusuk berbentuk pipih, menghubungkan tulang dada dengan tulang belakang. Tulang rusuk ada 3 jenis, yaitu:
a)     Tulang rusuk sejati, berjumlah 7 pasang.
b)     Tulang rusuk palsu, berjumlah 3 pasang.
c)      Tulang rusuk melayang, berjumlah 2 pasang.

3)  Tulang gelang bahu
Tulang gelang bahu terletak di kiri-kanan dada bagian atas. Tulang gelang bahu menghubungkan tulang tangan dengan tulang dada.
Tulang gelang bahu meliputi:
a)     tulang selangka, berjumlah 2 pasang.
b)     tulang belikat, berjumlah 1 pasang.

4) Tulang gelang panggul
Tulang gelang panggul berbentuk pipih, terdiri atas:
Hasil gambar untuk gambar rangka geraka)     2 tulang usus,
b)     2 tulang duduk,
c)      2 tulang kemaluan.


c)      Rangka anggota gerak
        Hasil gambar untuk gambar rangka gerak                
Rangka anggota gerak terdiri dari anggota gerak atas dan bawah. Anggota gerak atas disebut lengan(tangan). Anggota gerak bawah disebut juga kaki. Rangka lengan dibentuk oleh tulang lengan atas, hasta, pengumpil, pergelangan tangan, telapak tangan dan jari tangan. Sedangkan rangka kaki dibentuk oleh tulang paha, tempurung lutut, betis, tulang kering, pergelangan kaki, telapak kaki dan jari kaki.
d)      Sendi

    Rangka tubuh dapat kita gerakan karena adaya kerjasama antara tulang, sendi dan otot. Sendi adalah bagian yang menghubungkan dua tulang sehingga tulang dapat digerakan . sendi gerak terdiri dari sendi engsel,sendi peluru,sendi putar  dan sendi pelana
e. Jenis-jenis Tulang  

   Berdasarkan jaringan penyusun dan sifat-sifat fisiknya, tulang dibagi menjadi :

                                                                         a. Tulang rawan
       
           disusun oleh sel-sel tulang rawan (kondrosit)
           bersifat lentur
           dapat ditemukan pada hidung, daun telinga, persendian, ujung tulang             rusuk, ujung tulang dada, serta antar ruas tulang belakang.

                                                                         b.Tulang sejati
       
        1) disusun oleh sel-sel tulang dewasa (osteosit)
        2) bersifat keras, berfungsi untuk menyusun sitem rangka.

2. MENGENAL ALAT INDRA MANUSIA

a)      Mata (indra penglihat)
                                        Hasil gambar untuk gambar mata  bagian
Mata disebut juga indra penglihat. Mata berfungsi untuk melihat benda-benda disekitar ataupun yang lainya.Mata terdiri dari kornea, iris, lensa, retina,pupil, syaraf mata.
Fungsi bagian-bagian mata :
1. Kornea
.kornea  Fungsinya untuk menerima cahaya dari lingkungan sekitar

2. Lensa Krisalin
Lensa ini memiliki fungsi untuk mengfokuskan cahaya yang masuk kebagian belakang mata tepat pada retina

3. Iris 
. iris berfungsi untuk membatasi banyaknya cahaya yang masuk.

5. Pupil 
Pupil fungsinya adalah untuk mengatur masuknya cahaya pada bola mata.

6. Retina / Selaput Jala

fungsi retina yaitu untuk menangkap sinar cahaya yang masuk ke mata. Impuls cahaya kemudian dikirim ke otak untuk diproses, melalui saraf optik.

7. Syaraf Optik 
Saraf optik berfungsi untuk mentransmisikan impuls cahaya yang di tangkap retina menuju otak.

b)      Telinga (indra pendengar)
                                                        Hasil gambar untuk gambar telinga  bagian
Telinga merupakan indra pendengar. Telinga sebagai indra pendengar peka terhadap rangsang bunyi. Bunyi disebabkan oleh benda yang bergetar  
        Fungsi dari Bagian-Bagian Telinga:
  

1. Telinga Luar: Menangkap suara
2. Telinga dalam: Menerima rangsangan bunyi dan mengirimkannya berupa implus ke otak
3. Telinga Tengah: Menjaga tekanan udara agar seimbang
4. Serumen: Melindungi telinga dari kerusakan dan infeksi
5. Membran Tifani: untuk menangkap getaran
6. Gendang Telinga: Mengantar getaran suara dari udara ke tulang pendengaran
7. Saluran Eustachius: menghubungkan telinga tengah dg bagian telinga belakang
8. Tulang” Pendengaran: meneruskan getaran yg disampaikan gendang telinga
9. Koklea: Berperan dalam penerimaan suara
10. Utrikulus & Sakula: terdapat alat keseimbangan


c)      Lidah (indra pengecap)

Hasil gambar untuk gambar lidah  bagian

   lidah disebut juga indera pengecap . Permukaan lidah kasar karena penuh bintil-bintil, bintil-bintil itu disebut papilla. Pada bintil-bintil lidah terdapat syaraf pengecap. Syaraf inilah yang membedakan rasa: asin, manis, pahit, asam. Seluruh bagian permukaan lidah memiliki kepekaan yang sama dalam mengecap berbagai rasa tersebut.

d)      Hidung (indra pembau)
                                                 Hasil gambar untuk gambar hidung  bagian
      Hidung merupakan indra pembau. Hidung berfungsi sebagai indra pembau dan sebagai jalan pernapasan. Bagian hidung yang sangat sensitive terhadap bau pada bagian atas rongga hidung. Hidung merupakan pintu masuk udara pernapasan kedalam tubuh.
                                      
e)      Kulit (indra peraba)
Hasil gambar untuk gambar kulit bagian
     Kulit berfungsi sebagai indra peraba. Dengan kulit kita dapat membedakan permukaan kasar dan permukaan yang halus. Demikian juga kita dapat menbedakan benda panas dan dingin. Kulit juga berfungsi sebagai pelindung tubuh dengan cara melapisi tubuh. kulit terditi dari beberapa lapisan 

Lapisan Epidermis
Epidermis merupakan lapisan kulit yang terluar, terdiri dari lapisan sel yang telah mati yang disebut juga lapisan tanduk.  Fungsi epidermis adalah sebagai sawar pelindung terhadap bakteri, iritasi kimia, alergi dan lain-lain.
Epidermis dapat dibagi menjadi 5 lapisan :.
  • Lapisan Dermis
Dermis memiliki ketebalan 3-5 mm, merupakan anyaman serabut kolagen dan elastin yang bertanggung jawab untuk sifat-sifat penting dari kulit.  Dermis mengandung pembuluh darah, pembuluh limfe, gelembung rambut, kelenjar lemak (sebasea), kelenjar keringat, otot dan serabut saraf.
  • Kelenjar Keringat 
Kelenjar ini berfungsi mengeluarkan keringat melalui saluran keringat yang bermuara di pori-pori kulit.
  • Kelenjar Minyak 
Kelenjar minyak berfungsi menghasilkan minyak (sebum). Minyak yang dikeluarkan berfungsi untuk melumasi kulit dan membuat rambut tidak kering.
  • Kantong Rambut
Di dalam kantong rambut terdapat akar rambut dan batang rambut. Kantong rambut dilengkapi dengan otot penegak rambut. Pada saat udara dingin, otot rambut berkontraksi yang menyebabkan tegaknya batang rambut.
  • Pembuluh Kapiler Darah
Pembuluh kapiler darah berfungsi mengedarkan zat-zat makanan yang diperlukan untuk pertumbuhan rambut dan sel-sel kulit.
  • Ujung-Ujung Saraf Penerima Rangsang
Ujung-Ujung saraf penerima rangsang meliputi :
a) Pacini : Tekanan
b) Ruffini : Panas
c) Krause : dingin
d) Meissener : sentuhan
  • Lapisan Hipodermis (Jaringan ikat bawah kulit terletak di bawah kulit jangat)
Di dalam lapisan ini terdapat lemak yang berfungsi untuk cadangan makanan, menahan panas tubuh, melindungi tubuh bagian dalam terhadap benturan dari luar.
a) Alat pengeluaran keringat.
b) Tempat pembentukan vitamin D dari provitamin D dengan bantuan sinar matahari.
c) Tempat penyimpanan kelebihan lemak.
d) Melindungi tubuh terhadap kuman dari luar.
e) Alat peraba, di ujung kulit terdapat saraf indra yang dapat merasakan kasar dan halus.
f) Alat perasa dingin, panas, nyeri, pedih, dan lain-lain

Tidak ada komentar:

Posting Komentar